Selasa, 16 April 2013

MENJADI BERKAT BAGI ORANG LAIN

MENJADI BERKAT BAGI ORANG LAIN

Kejadian 20:17  Lalu Abraham berdoa kepada Allah, dan Allah menyembuhkan Abimelekh dan isterinya dan budak-budaknya perempuan, sehingga mereka melahirkan anak.

Ada suatu peristiwa yang menarik dari cerita ini dimana Abraham yang sudah lama tidak memiliki anak mendoakan orang lain agar sembuh dan memiliki anak. Doa Abraham didengar Tuhan dan istri Abimelekh mengandung dan kemudian melahirkan anak. Kelihatan sangat ironis karena di satu sisi doa Abraham untuk orang lain di dengar Tuhan tapi di sisi lain doanya untuk diri sendiri seakan tidak didengar dan tidak dipenuhi Tuhan.

Tapi pada kenyataannya tidak seperti itu. Kalau kita perhatikan pada pasal berikutnya Kejadian 21:1-2, setelah Abraham berdoa bagi orang lain untuk persoalan yang sama, Tuhan segera menjawab doanya dengan hamilnya Sarah dan melahirkan seorang anak. Dalam hal ini Abraham tidak mementingkan diri sendiri. Dia tahu bahwa Tuhan pasti memegang janjiNya untuk menjadikan dia sebagai bangsa yang besar. Itu sebabnya dia tidak sungkan-sungkan untuk menolong orang lain dan berdoa bagi persoalan yang sama yang dialami orang lain.

Bagaimana dengan kita? Seringkali kita berkutat dengan masalah kita sendiri sehingga lupa berdoa bagi orang lain untuk persoalan yang sama. Kita mungkin berpikir mengapa harus menolong orang lain dan berdoa bagi mereka sedangkan persoalan kita sendiri belum selesai dan belum ada jalan keluar? Kita terlalu egois. Lihatlah Abraham, dia memiliki pandangan bahwa dia harus menjadi berkat bagi orang lain sebelum dia diberkati Tuhan. Abraham tidak melihat bahwa masalahnya menjadi penghalang bagi dirinya untuk berdoa bagi orang lain. Prinsip di dalam Amsal 11:25 yang berkata :  “Siapa banyak memberi berkat, diberi kelimpahan, siapa memberi minum, ia sendiri akan diberi minum”, harus kita miliki. Jangan sampai kita hanya berkutat pada masalah kita sendiri, jangan sampai kita hanya bergumul dengan masalah pribadi,  tetapi mari kita juga dapat menopang orang lain dengan berdoa bagi mereka agar mereka menerima pertolongan dari  Tuhan sehingga pada akhirnya kita juga akan ditolong olehNya. Mari kita menjadi berkat bagi orang lain walaupun kelihatannya kita belum diberkati oleh Tuhan. Kasih karunia Tuhan memberkati.  Amin (17042013) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar