Kamis, 24 Maret 2011

BERMEGAH DI DALAM YESUS KRISTUS


Roma 3:23-24  Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Tuhan, dan oleh kasih karunia telah dibenarkan dengan cuma-cuma karena penebusan dalam Kristus Yesus.

Ada begitu banyak orang beranggapan bahwa keselamatan dapat diperoleh dengan melakukan segala kebajikan  dan melakukan segala perintah agama dengan beramal saleh atau beramal ibadah. Ada begitu banyak orang bermegah dengan segala usaha yang telah dilakukannya dalam rangka memperoleh berkah untuk masuk ke dalam Kerajaan Sorga.  Sangkanya dengan memiliki banyak harta dan kemudian membagi-bagikannya kepada fakir miskin akan dapat memperoleh keselamatan. Sangkanya dengan membeli banyak sapi dan domba serta binatang korban lainnya dan menjadikannya korban penebusan akan memuluskannya untuk  masuk ke dalam keselamatan itu. Banyak orang menyangka bahwa kesalahan masa lalu akibat dosa manusia pertama dapat dipulihkan dengan  seekor domba atau sapi sehingga manusia  berlomba-lomba untuk menyembelih sapi atau domba untuk menyogok Tuhan.

Pada masa penghakiman, Tuhan tidak perlu disogok dengan sejumlah domba atau sapi agar Dia membenarkan seseorang dari kesalahan dan dosa masa lalu. Manusia sudah begitu hina dan dianggap sampah  karena telah  kotor dan najis oleh  dosa. Semua manusia telah berdosa dan telah hilang kemuliaan Tuhan dalam kehidupannya. Sebagai ciptaanNya, manusia telah kotor dan tak mungkin lagi masuk ke dalam Kerajaan Sorga dengan kondisi demikian. Bagaimana mungkin manusia yang kotor secara rohani dapat dibersihkan dengan membersihkan tubuh jasmani dengan air? Bagaimana mungkin sesuatu yang tidak kelihatan dibersihkan dengan yang sesuatu yang kelihatan? Bagaimana mungkin manusia dapat menyogok Tuhan yang tidak kelihatan dengan sejumlah ekor domba atau sapi dengan maksud agar Dia mau membenarkan dan melayakkan manusia sehingga dapat masuk ke dalam keselamatan itu?  Semua hal itu tidak mungkin untuk dilakukan manusia, karena manusia pada dasarnya sudah tidak berdaya lagi.

Tapi syukur bagi Tuhan, karena keadilanNya dan untuk menunjukkan kasihNya kepada manusia, Tuhan datang kepada milik kepunyaanNya untuk menunjukkan jalan yang benar kepada keselamatan itu di dalam Yesus Kristus. (Yohanes 1:11). Manusia yang sudah berdosa, manusia yang sudah kotor, penuh noda dan penuh dengan ketidakberdayaan dan lain sebagainya dibuatNya menjadi layak dan sempurna di dalam Yesus Kristus sehingga dapat memperoleh keselamatan itu dengan gratis. Yesus Kristus telah menebus milik kepunyaanNya yang berada dalam belenggu Iblis bukan dengan barang yang fana berupa domba, sapi, emas dan lain sebagainya, tapi dengan darah yang mahal  yang telah tercurah di kayu salib (1 Petrus 1:19).  Siapa yang percaya kepadaNya akan selamat dan barang siapa tidak percaya kepadaNya akan binasa dan akan masuk ke dalam perapian yang kekal di neraka (Yohanes 3:18).  Ketika masa penghakiman tiba, Yesus akan membenarkan orang-orang yang percaya dan menyerahkan diri kepadaNya.  Yesus akan membela orang yang percaya kepadaNya sehingga sekarang ini kita tidak perlu mencari cara untuk menyogok Hakim yang ada di dalam pengadilan Sorga dengan cara berbuat amal kebajikan, atau dengan mengorbankan sejumlah sapi dan domba yang tambun-tambun. Cukup dengan iman kepada Yesus Kristus, maka Tuhan akan membenarkan orang yang percaya kepadaNya.  Kita harus mempercayakan diri kepada Yesus Kistus yang adalah Tuhan dan adalah juga Hakim yang akan mengadili orang yang hidup dan yang mati  (2Tim 4:1). Oleh karena itu, saat ini kita tidak bisa bermegah akan keberadaan kita yang telah berbuat banyak amal kebajikan dan yang telah banyak berkorban dengan sejumlah sapi dan domba sebagai korban penebusan, dan lain sebagainya karena tanpa ada Yesus di dalam hidup kita, maka semuanya sia-sia. Kita  dapat bermegah hanya di dalam Yesus Kristus yang telah memberikan kita keselamatan karena di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain selain nama YESUS yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan. (Kisah Para Rasul 4:12). Percayalah kepada Yesus, maka kamu akan selamat. Terpujilah nama Tuhan. Amin (25032011).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar