Jumat, 18 Januari 2013

BELAJAR BERSYUKUR


BELAJAR BERYUKUR

Mzm 6:5 (6-6) Sebab di dalam maut tidaklah orang ingat kepada-Mu; siapakah yang akan bersyukur kepada-Mu di dalam dunia orang mati?

Kondisi orang yang tidak bersyukur adalah orang yang tidak pernah puas dan tidak mau menerima  keadaan dirinya. Seorang bankir ingin jadi pengusaha karena melihat seorang pengusaha memiliki lebih banyak waktu luang. Seorang artis berkulit putih merona ingin memiliki kulit hitam legam karena katanya lebih sensual. Seorang wanita berambut hitam menginginkan rambut pirang karena kelihatan lebih modis. Yang  hidung pesek ingin memiliki hidung mancung, yang mancung ingin yang bulat,  dan lain sebagainya. Tidak bersyukur atas apa yang telah Tuhan berikan kepadaNya.

Belajar bersyukur atas keadaan kita pada hari ini akan membuat hidup lebih hidup. Mengucapkan syukur pada saat datang musibah akan membuat hati menjadi lebih optimis danlebih bersemangat untuk menghadapi hari esok.  Mungkin kita saat ini menghadapi hujan yang mengakibatkan banjir, ucapkanlah syukur karena di balik semua musibah itu ada suatu kehidupan yang lebih baik akan diterima.  Mungkin pada saat ini kita menghadapi musim kemarau yang berkepanjangan yang membuat banyak musibah kebakaran, kita ucapkan syukur kepada Tuhan karena Tuhan tidak akan membiarkan umatNya terus menerus dilanda bencana.

Selama kita hidup di dunia, mari kita mau belajar melihat betapa nikmatnya hidup itu. Kalau kehidupan sudah berlalu alias sudah mati, bagaimana kita bisa mengucap syukur?  Rasa bahagia akan dirasakan kalau kita mau belajar bersyukur atas kehidupan  yang ada. Hari lepas hari akan dilalui dengan rasa suka cita yang luar biasa. Harga bahan pangan yang terus meningkat tidak akan membuat khawatir kalau mengucap syukur. Makanan di rumah yang hanya nasi goreng dan sambal kecap akan terasa nikmat kalau disertai dengan ucapan syukur. Pergi ke kantor dengan naik angkot akan terasa indah kalau disertai dengan ucapan syukur.  Kita harus bersyukur untuk pemberian Tuhan atas kesehatan yang baik. Kita harus bersyukur masih bisa sekolah, masih bisa bekerja, masih bisa berjalan, masih bisa makan dan lain sebagainya. Kalau melihat semuanya itu, mari selama kita hidup di dunia mau belajar bersyukur setiap hari dalam kondisi apapun. Kasih karunia Tuhan menyertai. Amin (18012013)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar