Sabtu, 23 April 2011

KUASA KEBANGKITAN TUHAN


Yohanes 20:18  Maria Magdalena pergi dan berkata kepada murid-murid: "Aku telah melihat Tuhan!" dan juga bahwa Dia yang mengatakan hal-hal itu kepadanya.

Apa kabar kita hari  ini?  Adakah saat ini kita tengah berputus asa karena ada sesuatu masalah dalam hidup kita, atau kita sedang bersedih karena orang yang dicintai telah meninggalkan kita selamanya, ataukah mungkin kita sedang merasa lelah karena beratnya beban hidup yang harus dijalani dan lain sebagainya?

Apabila kita mengalami hal yang demikian, kita perlu tenaga baru yang dapat memberikan kita semangat, sukacita dan pengharapan. Dengan cara apa? Dengan cara kita melihat bahwa Yesus hidup dan Dia hidup di dalam hidup kita.

Kita tidak akan dapat mengalami sukacita yang luar biasa seperti yang dialami oleh Maria Magdalena selama kita menganggap bahwa Yesus mati, selama kita menganggap bahwa Dia masih di dalam kubur dan selama kita belum menemukan dan melihat Tuhan. Tetapi kita akan dapat bersukacita dan bahkan lebih dari itu, apabila kita telah melihat Tuhan yang hidup dan percaya bahwa Yesus telah bangkit dari kematian. Kuasa kebangkitanNya telah membangkitkan kita dari kematian rohani, membangkitkan kita dari keputusasaan, membangkitkan kita dari kelesuan dan lain sebagainya. Semangat yang tadinya patah akan dipulihkan kembali  apabila kita bertemu dengan Yesus, masalah yang menghimpit dan seakan tiada jalan keluar akan menemukan jalan keluar apabila ada Yesus, hati yang lesu karena beban yang berat akan segera bersinar kembali ketika melihat Tuhan yang hidup di dalam hidup kita. Itulah  kuasa kebangkitan Tuhan yang sungguh luarbiasa. Yesus telah bangkit dari kematian dan telah hidup sampai selama-lamanya. Dia ada bersama dengan saudara dan saya yang percaya kepadaNya pada saat ini. Dia siap untuk menolong dan memberi kita kekuatan.  Percayakah saudara akan hal itu? Selamat Paskah bagi kita semua. Amin. (24042011).     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar